Home Kategori Pestisida Easy , Cara Membuat Pestisida Nabati Dari Tembakau dengan Mudah & Murah

Easy , Cara Membuat Pestisida Nabati Dari Tembakau dengan Mudah & Murah

2893
0
cara membuat pestisida nabati dari tembakau

Benihonline.com Tembakau adalah salah satu bahan yang bisa dibuat untuk pestisida nabati. Pada artikel ini kita akan membahas cara membuat pestisida nabati dari tembakau. Seperti yang kita tahu pestisida nabati adalah pestisida yang berasal dari tanaman atau tumbuhan dan bahan organik lainya yang bermanfaat untuk mengendalikan serangan hama pada tanaman. Penggunaan pestisida nabati lebih aman dilakukan karena tidak meninggalkan residu yang berbahaya pada tanaman maupun lingkungan.

Ada beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk membuat pestisida alami. Salah satu bahan untuk membuat pestisida nabati adalah tembakau (Nocotiana tabacum) mengandung nikotin yang dapat digunakan untuk mengendalikan beberapa jenis hama seperti kutu-kutuan (thrips, kutu kebul, aphid, tungau), walang sangit dan ulat.

Bagian tanaman ini yang baik untuk digunakan sebagai pengendali hama ataupun penyakit adalah daun dan batangnya, karena bagian ini memiliki kandungan nikotin yang tinggi, terutama pada tangkai dan tulang daun. Ekstrak daunnya tidak mempengaruhi kumbang macan dan larvanya ataupun capung. Kandungan nikotin sedikit berpengaruh pada manusia, karena nikotin adalah racun organik yang keras. Oleh karena itu, hindari kontak dengan kulit pada saat penyemprotan.

Pestisida nabati dari tembakau dapat menghambat dan menurunkan nafsu makan dari hama, selain itu aman diaplikasikan karena tidak mengandung residu bahan kimia yang berbahaya bagi lingkungan. Ada dua cara membuat pestisida nabati dengan bahan dasar tembakau. Pertama adalah dengan cara direndam, dan yang kedua adalah dengan direbus. Berikut adalah cara membuatnya :

Baca juga: Cara Membuat Pestisida Nabati Dari Daun Pepaya

Cara Membuat Pestisida Nabati dari tembakau

Cara membuat pestisida nabati dari tembakau ada 2 cara, yaitu cara direndam dan direbus diantaranya berikut:

1. Persiapan Alat Dan Bahan

Pertama siapkan alat dan bahan terlebih dahulu untuk membuat pestisida nabati diantaranya, yaitu:

  • Daun tembakau atau linting,
  • Air,
  • Alkohol 5%,
  • Wadah (disarankan dengan wadah berbahan kaca),
  • Plastik,
  • Alat saring,
  • Karet gelang,
  • Panci,
  • Kompor.

2. Cara Membuat Pestisida Nabati Dengan Cara Direndam

Berikut cara membuat pestisida nabati dari tembakau ini dengan cara direndam diantaranya, yaitu:

  • Siapkan wadah, masukkan 400 ml alkohol 5% dan 100 gram tembakau.
  • Padatkan agar seluruh tembakau terendam alkohol.
  • Setelah terendam, tutup wadah dengan plastik lalu ikat dengan karet.
  • Rendam beberapa jam, namun semakin lama perendaman akan semakin bagus.
  • Setelah perendaman selesai, saring ekstrak tembakau tersebut.
  • Selanjutnya cairan siap digunakan dengan perbandingan perbandingan 1:10 (pestisida alami : air).

3. Cara Membuat Pestisida Nabati Dengan Cara Rebus

Berikut beberapa cara membuat pestisida ini dengan cara direbus diantaranya, yaitu:

  • Siapkan air sebanyak 500 ml di dalam panci.
  • Masukkan 100 gram tembakau ke dalam panci yang berisi air.
  • Rebus hingga mendidih dan kemudian dinginkan.
  • Saring ekstrak dan siap untuk digunakan (sebaiknya diencerkan terlebih dahulu dengan perbandingan 1:10 (pestisida alami : air).

4. Sasaran hama dan penyakit

  • Hama : Aphis, ulat, ulat kobis (thritip, kumbang kecil, pembuat terowongan daun, tungau, pembor batang dan thrips). Ekstrak ini sangat efektif bila disemprotkan di atas suhu 300 C.
  • Penyakit : karat pada buncis dan gandum, jamur kentang, virus kriting daun.

Manfaat Pestisida Nabati Dalam Memberantas Hama

Setelah kita mengetahui cara membuat pestisida nabati dari tembakau. Berikut beberapa manfaat pestisida nabati dalam memberantas hama diantaranya, yaitu:

  1. Membunuh Serangga. Merendam sehelai daun tembakau di dalam satu liter air dan diamkan semalam. Nikotin akan dilepaskan ke dalam air dan larutan dapat disemprotkan ke tanaman untuk membunuh serangga.
  2. Mencegah Serangan Kutu Tanaman. Menyiapkan campuran yang terdiri atas setengah cangkir bubuk bawang putih, satu cangkir kompos, dan satu cangkir tembakau. Kemudian menyebarkan campuran ini di sekitar pangkal tanaman untuk mencegah serangan kutu tanaman.
  3. Mencegah Penyakit Daun Menggulung. Mencampur larutan dengan bubuk pyrethrum dan semprotkan pada daun untuk mencegah penyakit daun menggulung. Penyakit ini disebabkan larva serangga yang menggulung daun untuk dijadikan tempat tinggalnya.
  4. Cegah Hama Pengerek. Menyebarkan tembakau di sekitar pangkal pohon persik untuk mencegah hama penggerek.
  5. Membasmi Kelabang. Membasahi tanah dengan campuran air, bawang putih dan tembakau. Kelabang bisa menimbulkan masalah karena memakan tanaman yang masih muda.
  6. Basmi Tikus Tanah. Dengan menyebarkan tembakau pada lubang yang menjadi sarang tikus.
  7. Menyingkirkan Laba-Laba. Memasukkan tembakau ke dalam sepanci air mendidih. mendinginkan dan menyaring. Kemudian menambahkan setengah cangkir sabun cair wangi lemon. Dan menyemprotkan larutan ini di sekitar halaman untuk menyingkirkan laba-laba.

Demikian informasi mengenai cara membuat pestisida nabati dari tembakau untuk membasmi ulat dan kutu daun. Semoga bermanfaat untuk Anda yang ingin mencobanya. Terimakasih

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here